search

Senin, 29 Desember 2014

Perjuangan Hidup




Semua manusia yang hidup di dunia ini pasti punya tujuan hidup yang jelas, punya impian, punya cita2. Yang semuanya mesti di perjuangkan, terkadang untuk meraih semua itu tak semudah membalikan telapak tangan. Memang pada hakekatnya takdir manusia berbeda-beda. Ada yang berjalan lancar meraih impian nya, ada yang harus jatuh bangun dulu mengejar impian nya. Dan terkadang ada juga yang gagal yang tidak bisa meraih mimpi nya. Semua itu tergantung pada kita menjalani hidup ini. Tuhan akan membukakan jalan nya untuk manusia yang bersungguh-sungguh, kerja keras, dan selalu bersyukur. untuk meraih suatu impian nya. Memang hidup ini bagaikan teka-teki yang sulit ditebak kedepan nya. Tetapi tidak ada salah nya kalau kita mencoba, dan terus mencoba melakukan yang terbaik untuk hidup ini, jangan sampai menyerah, apalagi berkeluh kesah. sampai tuhan memanggil kita.
Ketika suatu impian saya, tidak berjalan lancar..beberapa kali mengalami jatuh bangun, dan sampai akhirnya mimpi itu yang di impikan sejak kecil tidak menjadi kenyataan. Saya berfikir saat itu. Mungkin bukan jalan nya saya. Dan mungkin tuhan punya rencana yang lebih baik disuatu hari nanti. Tetapi saya berfikir juga, apakah saya selama ini sudah bersungguh-sungguh untuk meraih impian itu, sudah bekerja keras, dan apakah saya selalu bersyukur.? Mungkin saya juga merasa saya kurang bersungguh-sungguh, kurang kerja keras, tetapi saya selau bersyukur. Makanya impian itu tidak bisa saya raih. Perjuangan hidup memang begitu banyak rintangan dan tantangan yang harus di hadapi semua manusia. Tergantung pada diri kita menjalani proses hidup ini dengan baik atau buruk. hidup di dunia ini yang kuat akan menang yang kalah akan mati. Bagaikan sebuah kerajaan hutan.
Terkadang hidup ini indah, terkadang kejam. Ketika seorang yang selama ini menemani hidup saya ketika senang, susah, sedih, harus pergi. Entah mengapa dia bisa pergi? Mungkin tuhan sudah menggariskan dia memang bukan yang terbaik untuk saya. Tetapi saya tidak mau berlarut-larut memikirkan hal itu. Tetap menatap kedepan, jalani hidup yang lebih baik lagi. Dan selalu bercita-cita. orang tua adalah harta yang berharga untuk saya, suatu hal yang ingin saya bahagiakan pertama kali suatu hari nanti. jadi jalanilah hidup ini dengan baik, karena suatu impian hanya bisa diraih dengan suatu kerja keras, bersungguh-sungguh, selalu bersyukur. Dan harta yang paling berharga di dunia ini adalah orang tua.     

Tidak ada komentar:

Posting Komentar